Makassar, Bappelitbangda - Fungsional Perencana Madya Bidang Perekonomian dan SDA Bappelitbangda Prov. Sulsel, A. Dipa Rahayu, SP, M.Si dan Kusdiningsih M. Torano, S.P, M.M, Mengikuti Zoom Meeting, pada acara The 4th FOLUR Project Board Meeting, yang dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 23 Agustus 2024.
Acara ini dilaksanakan oleh FOLUR dan diikuti oleh peserta yang hadir secara langsung, yaitu Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Bappenas, Kementerian Pertanian, Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian ATR/BPN, UNDP-FAO, GEF-FOLUR PMUR.
Adapun peserta yang hadir secara Virtual, merupakan Anggota Project Board Perwakilan dari Provinsi, antara lain dari Bappeda Prov. Aceh, Bappeda Prov. Kalbar, Bappeda Prov. Sumut, Bappelitbangda Prov. Sulsel dan Bapperida Prov. Papua Barat.
Pelaksanaan Proyek FOLUR (Food Systems, Land Use and Restoration) yang telah memasuki tahun ketiga, maka perlu diadakan pertemuan guna menginformasikan perkembangan Proyek FOLUR kepada anggota Project Board.
Memperkuat keberlanjutan sistem komoditas dan pangan, restorasi lahan dan tata kelola penggunaan lahan melalui pengelolaan lanskap terpadu untuk berbagai manfaat di Indonesia (FOLUR).
Proyek ini dilaksanakan di 5 (lima) Provinsi (Yurisdiksi) dan 5 (lima) kabupaten (lanskap percontohan): Aceh (Aceh Tengah), Sumatera Utara (Mandailing Natal), Kalimantan Barat (Sanggau), Sulawesi Selatan (Luwu) dan Papua Barat (Sorong).Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah Penyampaian update progres capaian implementasi proyek FOLUR, Penyampaian Laporan Keuangan Kuartal II 2024, Penyampaian Quarterly Work Plan (QWP) III 2024, Penyampaian Budget Revision 2024 dan Sosialisasi Standard Operating Procedure (SOP).
Komentar : ( 0 )