BAPPELITBANGDA, MAKASSAR- Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BAPPELITBANGDA) Provinsi Sulawesi Selatan meraih Penghargaan pada acara penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik, di Claro Hotel Makassar, Jumat, 2 Desember 2022.
Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik yang dilaksanakan Komisi Informasi (KI) Sulsel terdiri dari tiga kategori yaitu Informatif, Menuju Informatif dan Cukup Informatif, terdapat 2 OPD yang masuk dalam kategori Informatif, yaitu rs labuang baji dan BADAN PERENCANAAN, PEMBANGUNAN, PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN DAERAH, Penghargaan ini atas capaian dalam mengimplementasikan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.
Dalam Kesempatan ini Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Provinsi Sulawesi Selatan, Ir. A. Darmawan Bintang, MdevPlg diwakili Sekretaris Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah ( Bappelitbangda) Provinsi Sulawesi Selatan, Junaedi, B. S. Sos, MH menerima penghargaan tersebut yang di berikan langsung oleh Ketua Komisi Informasi Prov. Sulsel Pahir Halim, S.H.
Penghargaan ini atas Kerjasama dari seluruh jajaran Bappelitbangda dan Tim PPID Bappelitbbangda untuk melakukan Keterbukaan Informasi dan dapat memacu agar terus berinovasi dan semoga tahun depan Bappelitbangda tahun depan bisa meraih hasil yang lebih baik.
Komentar : ( 0 )