Monitoring dan Evaluasi Triwulan III Sektor Perekonomian dan Sumber Daya Alam Digelar di Kabupaten Barru dan Kota Pare-Pare

Barru - Parepare, Bappelitbangda - Monitoring dan Evaluasi Triwulan III sektor Perekonomian dan Sumber Daya Alam, dilaksanakan di Kabupaten Barru dan Kota Pare-Pare.

Tujuan kegiatan Monitoring dan Evaluasi tersebut diharapkan program/kegiatan yang didanai oleh APBD Provinsi Sulawesi Selatan telah mencapai target yang ditetapkan, juga untuk mengidentifikasi kendala dan hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan program/kegiatan tersebut.

Tim monev terdiri dari Dr. Alham R. Syahruna, S.Pt., M,Si, Andi Astuty, SP, MM dan Zakiah Safrianah, S.Pi. Monitoring dan Evaluasi dilaksanakan selama 3 (tiga) hari, dari tanggal 23 – 25 September 2024.

Kegiatan monev di kabupaten Barru fokus pada,

1). Sektor perkebunan yaitu pada kelompok penerima bantuan  pupuk untuk tanaman perkebunan (Kelapa Dalam),  Bantuan pupuk tersebut berupa pupuk organik padat Hayati Flora one yang mengandung mikroba hidup untuk memperbaiki kesuburan tanah. Bantuan pupuk hayati telah tersalurkan  100% ke kelompok tani Sumber reseki Kelurahan Tanete Kecamatan Tanete Rilau.

2). Sektor perikanan berupa Rehabilitasi Laboratorium Pembenihan dan Mess operator pembenihan dengan sumber dana DAK tahun 2024. Rehab Laboratorium  realisasi fisik telah mencapai 30 persen.

Kegiatan Monev di Kota Pare-Pare fokus pada,

1). Pemantauan kegiatan optimalisasi Pemanfaatan Lahan Pekarangan Tahun 2024 pada Kelompok Tani Batra Berkarya Kelurahan Tirosompe Kecamatan Bacukiki Barat, dengan komponen bantuan  terdiri dari  rumah bibit, demplot sayuran, bibit tanaman, pupuk organik, penyediaan terpal, bibit ikan , pompanisasi dll.

Tujuan bantuan tersebut adalah untuk mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan pendapatan masyarakat. Hasil pemantauan : telah terbangun rumah bibit, kolam terpal dan telah dipersiapkan lahan untuk demplot tanaman, Kegiatan ini telah  melibatkan masyarakat miskin yang ada di sekitar lokasi tersebut.

2). Pemantauan kegiatan penanaman mangrove sebanyak 23.000 bibit di Desa Bojo Kelompok nelayan Bolong Bojo. Tujuannya untuk menjaga keseimbangan ekosistem pesisir, dan mencegah terjadinya abrasi pantai disekitar pemukiman penduduk. Hasil Monev : Realisasi penanaman mangrove telah mencapai 100%.

Komentar : ( 0 )

Tinggalkan Komentar

Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Jl. Urip Sumoharjo No.269 Km.5 Makassar, Sulawesi Selatan, 90231
Telepon : 0411 - 453486 (Ext.1)

Email : bappelitbangda@sulselprov.go.id, Bappelitbangda22@gmail.com
Statistik Pengunjung
  • Hari ini : 4131
  • Bulan ini : 436248
  • Tahun ini : 997478
TOP
>