Fungsional Perencana Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Menghadiri Launching Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (LLTT)

Barru, Bappelitbangda - Fungsional Perencana Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Nurwira Rahayu, ST.,M.Si dan Evi Silviana Putri,SE., M.Si menghadiri Launching Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (LLTT), di Rumah Jabatan Bupati Barru pada Kamis, 12 September 2024.

Kabupaten Barru yang merupakan Kabupaten pertama dari 5 Kabupaten/Kota dampingan Program USAID IUWASH Tangguh yang melaksanakan Layanan Lumpur Tinja Terjadwal yang didukung dengan terbentuknya UPT PALD.

Peraturan Daerah mengatur tentang Retribusi Penyedotan Lumpur Tinja, serta Sensus Tangki Septik pada 1500 rumah tangga yang memenuhi syarat telah memiliki pelanggan sejumlah 334 rumah tangga yang berada di wilayah perkotaan Kabupaten Barru.

Peluncuran Layanan Lumpur Tinja Terjadwal diresmikan oleh Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh., M.Si bersama Plh.Sekretaris Daerah, Perwakilan BPPW Suawesi Selatan, dan Bappelitbangda Provinsi Sulawesi Selatan.

Diharapkan program di Kabupaten Barru ini dapat menjadi contoh bagi Kabupaten/Kota lain dalam rangka meningkatkan akses rumah tangga terhadap Sanitasi Aman di Sulawesi Selatan yang ditargetkan mencapai 15% pada tahun 2029.

Komentar : ( 0 )

Tinggalkan Komentar

Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Jl. Urip Sumoharjo No.269 Km.5 Makassar, Sulawesi Selatan, 90231
Telepon : 0411 - 453486 (Ext.1)

Email : bappelitbangda@sulselprov.go.id, Bappelitbangda22@gmail.com
Statistik Pengunjung
  • Hari ini : 8596
  • Bulan ini : 112109
  • Tahun ini : 673339
TOP
>