Kepala Bappelitbangda Prov. Sulsel Hadiri Kegiatan One Health In Action “Forum Pertukaran Praktik baik”

Makassar, Bappelitbangda Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Prov. Sulsel, Hadiri Kegiatan One Health In Action “Forum Pertukaran Prkatik Baik", di Swiss Bell Hotel. Kamis, 12 September 2024.

Dalam sambutannya mewakili Pj. Gubernur Sulsel, Dr. Setiawan Aswad, M.Dev., Plg menyampaikan Dalam beberapa tahun terakhir, kita telah menghadapi tantangan kesehatan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Pandemi COVID-19 mengajarkan kita betapa pentingnya memiliki sistem kesehatan yang tangguh dan kemampuan beradaptasi yang tinggi.

Kolaborasi yang telah kita bangun dalam program ini merupakan bukti nyata dari komitmen bersama kita untuk memperkuat ketahanan kesehatan di Indonesia.

Kerjasama antara pemerintah pusat dan daerah, serta dukungan dari mitra internasional, khususnya Pemerintah Australia, menunjukkan bahwa dengan bersatu, kita dapat mengatasi berbagai tantangan kesehatan.

Hal yang pertama saya kemukakan adalah ucapan terima kasih atas kepercayaan Program AIHSP menunjuk Provinsi Sulawesi Selatan sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan Sharing Pembelajaran antar Provins dan sekaligus merasa sangat berbahagia dapat berdiri di sini di hadapan para pemangku kepentingan yang telah bekerja keras demi suksesnya program ini.

Tema kita hari ini adalah, “Semangat Kolaborasi Menuju Ketahanan Kesehatan yang Tangguh dan Berkelanjutan”, bukan sekadar slogan, tetapi merupakan panggilan aksi yang sangat penting bagi kita semua.

Saya ingin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Terima kasih kepada Kementerian PPN/Bappenas RI, Kementerian Kesehatan RI, Kementerian Pertanian RI, serta Pemerintah Australia yang telah memberikan dukungan dan kontribusi yang sangat berarti.

Terima kasih juga kepada perwakilan dari 5 provinsi prioritas yang telah bekerja keras untuk mewujudkan Pondasi Ketahanan kesehatan yang tangguh di Indonesia, semoga apa yang kita telah kerjakan bersama dengan dukungan Program AIHSP dapat kita lanjutkan untuk mencapai cita-cita yang mulia ini.

Demikian juga semoga apa yang telah kita kerjakan bernilai ibadah melalui jihad fi sabilillah, amar ma’ruf nahi mungkar dan fastabiqul kairat dimata ALLAH SWT.

Komentar : ( 0 )

Tinggalkan Komentar

Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Jl. Urip Sumoharjo No.269 Km.5 Makassar, Sulawesi Selatan, 90231
Telepon : 0411 - 453486 (Ext.1)

Email : bappelitbangda@sulselprov.go.id, Bappelitbangda22@gmail.com
Statistik Pengunjung
  • Hari ini : 4071
  • Bulan ini : 436189
  • Tahun ini : 997420
TOP
>