Parepare, Bappelitbangda - Rapat Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan s/d Tahun 2024, diikuti Bidang Perekonomian dan SDA, di Kota Parepare, Senin, 11 Oktober 2024.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekertaris Bappelitangda Prov. Sulsel, Dr. Andy. M.Si mewakili Kepala Bappelitbangda Prov. Sulsel.
Turut hadir, Narasumber dari BKAD Prov. Sulsel, Kabid PPEPD, Kabid Infrastruktrur dan Kewilayahan, Kabid Perekonomian dan SDA, dan Perwakilan Kabid PPM.
Tujuan kegiatan Rapat Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Pembangunan Provinsi Sulawesi Selatan sampai dengan Triwulan III Tahun Anggaran 2024 adalah untuk memastikan pelaksanaan pembangunan daerah berjalan sesuai rencana dan mencapai target yang telah ditetapkan.
Secara spesifik, rapat ini bertujuan untuk Evaluasi Kinerja Program dan Kegiatan, Identifikasi Permasalahan dan Hambatan, Penentuan Tindakan Korektif, Pengambilan Keputusan Strategis, Koordinasi dan Sinkronisasi, Pemantauan Penggunaan Anggaran APBD, Tugas Pembantuan, DAK Fisik dan Non Fisik Serta APBD sampai dengan Triwulan III TA. 2024.
Kegiatan ini diikuti Dr. Alham R. Syahruna, S.Pt., M,Si, Andi Ambaru Keteng, S.Sos, M.Si, Juhaena Rahman, S.Pd.
Dengan adanya rapat pengendalian dan evaluasi ini, menjadi bahan masukan bagi perbaikan kebijakan pembangunan di triwulan selanjutnya, dengan fokus pada pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan serta ketahanan ekonomi di tingkat daerah.
Komentar : ( 0 )