Fungsional Perencana Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Mohammad Nazar Akbar, ST., M.Si Hadiri Rakor Monitoring dan Evaluasi Dana Alokasi Khusus (DAK)

Bulukumba, Bappelitbangda - Rapat Koordinasi Monitoring dan Evaluasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2024 di gelar Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Prov. Sulsel, di Hotel Same Resort Bira Bulukumba, Selasa, 16 Juli 2024.

Hadir Pejabat Fungsional Perencana Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Mohammad Nazar Akbar, ST., M.Si mewakili Plh. Kepala Badan Bappelitbangda Prov . Sulsel

Rapat Koordinasi Monev ini dihadiri oleh Plt. Sekertaris Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi, Irawan Dermayasamin sekaligus membuka acara. Hadir juga Muhammad Taufik dari Pusat Fasilitasi Infrastruktur Daerah Kementrian PUPR, Claudia dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional, dan jejaran Organisasi Perangkat Daerah terkait Bidang Jalan.

"Pembangunan infrastruktur jalan menjadi hal yang perlu diperhatikan karena berkaitan langsung dengan segala bentuk kegiatan masyarakat di berbagai sektor seperti perekonomian, pariwisata, pertanian, industri, dan masih banyak lagi," ungkap Mohammad Nazar Akbar, ST., M.Si.

Diketahui, Provinsi Sulawesi Selatan merupakan salah satu Provinsi yang mendapatkan alokasi tertinggi untuk DAK Fisik TA 2023, namun termaksud dalam 10 daerah dengan persentase terendah untuk realisasi terhadap pagu sebesar 92,47 %.

"Untuk pelaksanaan DAK Fisik Infrastruktur 2024 difokuskan untuk mendukung arah kebijakan RKP tahun 2024, antara lain pengurangan kemiskinan dan penghapusan kemiskinan ekstrem, penguatan daya saing usaha, peningkatan kualitas layanan kesehatan (penurunan stunting), percepatan pembangunan infrastruktur dasar dan konektivitas serta pembangunan rendah karbon dan transisi energi. Serta mendukung target pembangunan nasional seperti Kondisi Mantap Jalan Nasional 97%, Provinsi75%, Kab-Kota 65%," tutup Mohammad Nazar Akbar, ST., M.Si.

Komentar : ( 0 )

Tinggalkan Komentar

Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Jl. Urip Sumoharjo No.269 Km.5 Makassar, Sulawesi Selatan, 90231
Telepon : 0411 - 453486 (Ext.1)

Email : bappelitbangda@sulselprov.go.id, Bappelitbangda22@gmail.com
Statistik Pengunjung
  • Hari ini : 5342
  • Bulan ini : 437459
  • Tahun ini : 998688
TOP
>