Pejabat Struktural, Fungsional, dan Staf Bappelitbangda Prov. Sulsel Ikuti Apel di Pimpin Pj. Gubernur Sulsel

Makassar, Bappelitbangda - Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H memimpin Apel virtual lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Senin, 8 Juli 2024.

Hadir Pejabat Struktural, Fungsional, dan Staf Bappelitbangda Prov. Sulsel.

Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H. dalam kesempatan ini kembali mengingatkan capaian program yang telah berjalan serta Memperbaiki tata kelola pemerintahan adalah upaya jangka panjang dan memerlukan komitmen dari pemerintah, masyarakat, dan lembaga swadaya masyarakat yakni menerapakan 4T dalam pekerjaan kita setiap saat (Taat Agama, Taat Aturan, Taat Administrasi dan Taat Anggaran), "katanya.

Ia juga kembali mengingatkan 8 Tugas dari Presiden RI Joko Widodo antara lain, pengendalian inflasi, turunkan kemiskinan ekstream, turunkan stunting, ijin investasi jangan berbulan bulan, belanja APBD untuk PDN, Maksimalkan potensi Daerah Kabupaten/Kota, Jaga stabilitas politik dan keamanan menuju Pemilu dan Pilkada serentak 2024," tegasnya.

"Mari bersama sama mensukseskan Program Prioritas Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2024. Yaitu Sukses Pemilu Dan Pilkada Serentak 2024, Penanganan masalah 4+2, Pengendalian Inflasi, Kemiskinan, Stunting, Gizi Buruk, dan anak tidak sekolah serta perkawinan anak. Peningkatan kualitas SDM, Investasi, dan Pelayanan Publik. Peningkatan produktivitas dan ketahanan pangan. Reformasi Birokrasi dan Digitalisasi Tata Kelola Pemerintahan. Sinergi program Pemerintah, Branding, dan Marketing. Stabilitas Sosial, Politik, Keamanan, Ketentraman, dan Ketertiban. Pengembangan Infrastruktur, Konektivitas Daerah, dan Perkuat Mitigasi Bencana," tutupnya.

Komentar : ( 0 )

Tinggalkan Komentar

Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Jl. Urip Sumoharjo No.269 Km.5 Makassar, Sulawesi Selatan, 90231
Telepon : 0411 - 453486 (Ext.1)

Email : bappelitbangda@sulselprov.go.id, Bappelitbangda22@gmail.com
Statistik Pengunjung
  • Hari ini : 5012
  • Bulan ini : 437129
  • Tahun ini : 998359
TOP
>