Makassar, Bappelitbangda - Bappelitbangda Prov. Sulawesi Selatan akan menggelar "Forum Perangkat Daerah Tahun 2024, Tanggal 5 Maret 2024.
Kegiatan ini terkait dengan sinkronisasi dan sinergi perencanaan program, kegiatan, dan sub kegiatan pada rancangan rencana kerja Tahun 2025 pada Badan Perencanaan pembangunan, penelitian, dan pengembangan daerah Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
"Bappelitbangda Prov. Sulsel akan mengadakan Forum Perangkat Daerah Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2024," ungkap Kepala Sub Bagian Program Bappleitbangda Sulsel, Andi Ahfadh Muzakkar, S.IP.
"Kegiatan ini dalam rangka menyelaraskan dan menyamakan persepsi terkait rencana kerja Tahun 2025 dengan Kabupaten/Kota dan perangkat daerah lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan," lanjutnya. Kamis, 29 Februari 2024.
Diketahui bersama, Forum Perangkat Daerah merupakan forum sinkronisasi pelaksanaan urusan pemerintahan Daerah untuk merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi Perangkat Daerah.
"Kegiatan ini juga guna mendukung rangkaian dari tahapan perencanaan yang merupakan forum sinkronisasi pelaksanaan urusan pemerintahan daerah untuk merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi Perangkat Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota," jelas Andi Ahfadh Muzakkar, S.IP.
Komentar : ( 0 )